Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Jenis Tanaman Hias yang Membuat Sejuk Lingkungan Rumah

Tanaman-tanaman sebagai komponen makhluk hidup memilik ragam manfaat yang dapat diperoleh sesuai dengan kebutuhan manusia. Sebagian besar tanaman-tanaman dengan jenis tertentu kemudian dijadikan sebagai tanaman hias dengan konsep alam dan berbaur dengan rumah tempat tinggal kita.

Pada umumnya, tanaman hias yang dirawat dengan baik pada rumah-rumah tangga lebih bertujuan sebagai hiasan atau dekoras, baik yang ditanam di dalam pot bunga atau halaman.

Tapi tahukah anda bahwa masih banyak manfaat dari jenis-jenis tanaman hias tertentu yang manfaat-manfaat lain salah satunya yaitu sebagai penyejuk ruangan atau rumah ?

Memang fungsi tanaman tanaman secara umum mengeluarkan oksigen melalui proses fotosintesi sehingga lingkungan sekitar tanaman tersebut menjadi sejuk. Namun, ada jenis tanaman khusus yang selain sebagai hiasan hidup di rumah, dapat juga sebagai penyejuk lingkungan rumah.

Ada 5 jenis tanaman hias yang juga sebagai penyejuk ruangan yang akan diuraikan pada share kali ini yaitu tanaman cocor bebek, lidah mertua, cissus berdaun hijau, cemara angin dan ficus berbatang

1. Cocor Bebek Mini 

Cocor bebek atau juga sering dikenal dengan nama Kalanchoe juga dapat dijadikan tanaman penyejuk ruangan rumah.

Morfologi tanaman cocor bebek yang memiliki daun tebal dan lebar dapat menghasilakn kesejukan yang baik. Pada dasarnya tanaman hias yang berdaun lebar memang mampu membuat udara menjadi sejuk melalui fungsi daun pada internal tanaman.

Perawatan tanaman yang satu ini perlu dilakukan secara instensif termasuk mengatur waktu penyiraman dengan volume air yang secukupnya dan jangan meletakkannya di ruangan yang suhu panas karena efek sinar matahari.

Lihat juga : 3 Jenis Cocor Bebek Yang Mudah Dijumpai Serta Cara Memeliharanya

2. Lidah Mertua

Siapa yang tidak kenal lidah mertua, tanaman hias yang umum dimanfaatkan oleh ibu-ibu di rumah. banyak manfaat dari tanaman Lidah mertua yang dapat diperoleh, selain untuk tanaman hias dan kesehatan tubuh, tanaman ini juga memiliki berapa manfaat yang perlu anda ketahui diantara membuat ruangan menjadi sejuk dengan kemampuan memperoduksi oksigen dalam jumlah banyak serta mampu menetralisir partikel atau senyawa-senyawa berbahaya yang bertebaran di lingkungan rumah tempat tinggal kita.

Beruntunglah rumah-rumah yang telah merawat tanaman tanaman lidah mertua ini. Terus budidayakan di pekarangan rumah anda sebab banyak manfaat yang dapat diperoleh dari tanaman hijau ini. Bagi anda yang belum memiliki lidah mertua di rumah agar diupayakan segera menanam dan merawat sehingga dapat merasakan juga manfaat dari tanaman ini, baik anda, kelurga anda dan orang-orang yang berkunjung ke rumah anda.

3. Cissus berdaun hijau

Tanaman bernama ilmiah Cissus quadrangularis mungkin belum banyak yang mengetahui. Namun tetap saja dapat anda temui pada rumah-rumah yang senang membudidayakan tanaman hias. Cissus berdaun hijau termasuk tanaman yang cepat tumbuh dengan ciri khas akan tumbuh mengarah ke arah sumber cahaya.

Selain itu tanaman ini juga mampu beradaptasi pada lingkungan udara yang kerig dan mampu menghasilakan O2 untuk kelembapan demi menghadirkan kesejukan di rumah anda.

Agar tanaman dapat tumbuh dan menjalankan fungsinya dengan baik, kita harus sering membasahi tanaman ini dan meletakkan posisi dekat dengan jendela. Apalagi jika berada pada udara kering maka dibutuhkan perhatian yang baik dalam perawatan.

4. Cemara Angin

Ketika kita melihat pohon cemara di hutan atau di taman wisata alam, pasti hati dan pikiran kita akan menjadi tenang. Sama halnya dengan cemara angin, tanaman hias berukuran kecil ini selain dapat menyejukkan ruangan di rumah nilai eksotisnya juga mampu membuat kita senang untuk melihatnya.

Itulah 5 jenis tanaman yang selain dijadikan sebagai hiasan di ruangan dan pekarangan rumah dan juga dimanfaatkan sebagai tanaman penyejuk ruangan. Rumah yang sehat dan indah menjadikan orang-orang yang lebi bahagi, Terima kasih.

5. Ficus Berbatang

Ficus merupakan tanaman berbatang seperti beringin tapi dalam ukuran kecil. Dengan bentuknya yang bagus, ficus menjadi menarik dan banyak yang menggermari.

Kelebihan dari tanaman ini yaitu menahan debu, menetralisir racun dan virus serta mendistribusikan banyak oksigen dalam rungan sehingga udara dalam rumah menjadi sejuk dan nyaman penghuninya. 

Lihat juga : Cara Merawat Jambu Bangkok Dalam Pot Agar Manis Rasanya

Tanaman ini termasuk dalam kategori tanaman hias yang mudah dirawat dan mampu beradaptasi dengan baik dalam ruangan yang besar sekalipun.

Posting Komentar untuk "5 Jenis Tanaman Hias yang Membuat Sejuk Lingkungan Rumah"